Keinginan akan adanya perubahan itu adalah awal dari suatu proses modernisasi. Modernisasi merupakan proses mengangkat kehidupan. Suasana batin yang lebih baik dan maju daripada kehidupan sebelumnya. Dalam kehidupan modernisasi tercermin :
1. alam pikiran rasional
2. ekonomis
3. efektif
4. kehidupan produktif
Globalisasi adalah suatu proses dimana antar individu, antar kelompok, adan antar negara saling berinteraksi, bergantung, terkait dan mempengaruhi satu sama lain. Peningkatan interaksi melalui perkembangan media massa haruslah universal dengan kepribadian Indonesia yang diantaranya terdiri dari :
• Sadar akan hak, kewajiban dan tanggung jawab etis moril dan politis terhadap kepentingan bangsa dan negara yang ditampilkan dalam wujud keteladanan yang baik.
• Dengan sadar mentaati hukum dan UUD 45, memiliki disiplin pribadi serta disiplin sosial dan kesadaran nasional yang teguh dan tidak sempit.
• Berpandangan jauh ke depan, memiliki tekad perjuangan untuk mencapai taraf kehidupan bangsa yang lebih tinggi
• Aktif dan kreatif dalam kehidupan berbangsa dan bernegara khususnya dalam kegiatan pembangunan nasional dan pembanguna politik.
• Mampu menilai ulang gagasan asing dan nilai-nilai asing yang tidak sesuai dengan kepribadian Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar